Selasa, 01 April 2014

imajinasi

Imajinasi 

Suatu pagi di sebuah SD Negeri
Ibu guru menawari murid-muridnya untuk
memimpin teman-temannya
Karena tidak ada yang sukarela bersedia
Ibu guru pun serta merta menunjuk seorang bocah
JO ... KO-WE 

Suatu pagi di sebuah SMP suatu nagari
Bapak guru meminta salah seorang muridnya 
memimpin teman-temannya
Karena tidak seorang pun yang bersedia
Bapak guru pun menunjuk seorang anak lelaki
JO ... KO-WE

Suatu pagi di sebuah SMA Negeri di nagari
Seorang Ibu guru menawari siswanya 
jadi pemimpin di antara temannya
Karena tidak seorang pun yang sanggup
Ibu guru pun menyilakan satu siswa tampil
JO ... KO-WE

Suatu hari di Universitas ternama di Yogyakarta
Seorang dosen meminta satu mahasiswa 
untuk mewakili teman-temannya
Karena tak satu pun yang maju
Dosen itu pun mendaulat seorang mahasiswa
JO ... KO-WE

Suatu pagi di Ibu Kota negeri
Seorang ibu penentu pemimpin negeri 
pemegang mandat yang terus dinanti
Dengan rela dan berbesar hati memberi perintah
JO ... KO-WE

Dan setiap hari media cetak menulis JO ... KO-WE
Dan setiap hari media visual menggambar JO ... KO-WE
Radio pun tak henti meneriakkan JO ... KO-WE
Pun di media sosial berseliweran tulisan JO ... KO-WE

(Maaf, teman-teman di luar negeri membacanya jadi JO ... KO ... WI)



(29 Maret 2014)

perayaan

perayaan

wajah pagi ini berseriseri
langit biru pun menghiasi remang pagi
riuh hentakan stakatis nyanyian kutilang
saat bulan pucat melambaiku riang
cerah

kabut pagi dingin menyambut
kilau embun di antara petakpetak berumput
lengking trill emprit ganthil sayup membelah
dan panjer esuk menatapku sumringah
meriah


(12 Maret 2014)

ziarah pagi

ziarah pagi

remang pagi mengantarkanku 
bayang dedaunan gunungponcol melambai 
lekuknya yang magis membuat perjalananku jadi mistis



(27 Februari 2014)

goyang di jalan berlubang

goyang di jalan berlubang


goyangsini goyangsana goyangsitu
selembar peringatan menulis:
awas pasang matamu

hindarsana hindarsini hindarsitu
sebuah imbauan terpampang:
hatihati sayangi kepalamu

liuksini liuksana liuksitu
peringatah pemerintah:
meliuk membunuhmu

(10 Februari 2014)

hadiah

Hadiah Tahun Baru

Rupiah terengah 
ada yang bilang gak pengaruh pada ekonomi

Elpiji melambung tinggi
ada yang bilang gak pengaruh terhadap inflasi
(4 Januari 2014)