Selasa, 08 November 2011

हुजन बुलन november

hujan bulan november

matahari terjebak dalam lingkaran putih
dan mendung yang menggantung mengurungku tertatih
ransel yang memeluk punggungku dalam letih
memberat karena sarat muatan lebih
namun tempias air menjaga pikiran dan mataku tetap jernih

refleksi

renungan kematian
(sebuah refleksi atas banyak kematian)

seorang suami selalu bertanya pada isterinya sebelum meninggal:
apa pendapatmu tentang mengharap lebih dari yang dibutuhkan?
... : berharap lebih dari yang dibutuhkan adalah sifat penuntut
apa pendapatmu mengenai meminta lebih dari yang seharusnya diterima?
: meminta lebih dari yang seharusnya diterima adalah sifat serakah
apa pendapatmu terhadap orang yang bertindak lebih dari kewenangan?
: bertindak lebih dari kewenangan adalah sifat megaloman
apa pendapatmu terhadap keinginankeinginanku terhadapmu?
: aku mungkin harus mati hari ini agar kamu sadar
bahwa keinginanmu sudah kupenuhi

पेर्मैनन kata

permainan kata

panjang pendek perjalanan bukan jauh dekat jarak tempuh
dalam cetek pengalaman bukan persoalan lama berkayuh
saat banyak dermaga pilihan tentukan tempatmu berlabuh